Senin, 27 Mei 2024

Candu

 Menyebut namamu dalam doa malamku adalah candu

tidak mungkin lagi aku tidakkan

walau air mata tentu menetes selalu

mengiringi gerimis medio November


Menelan rinduku untukmu adalah candu

walau rindu tak juga kunjung bertemu

bagai anak rantau yang tak pernah tahu

arah jalannya untuk pulang


Candu terakhir, aku hisap 

dalam batang- batang hari yang sedang berganti...


                                                (Asu Gunung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kusumaning Ati

                              Bus malam berjalan cepat menembus gelapnya jalanan Solo-Jogja di malam berkabut itu. Bus malam yang hanya beri...